Sekolah Ekayana Ehipassiko mengadakan sosialisasi edukasi APAR (Alat Pemadam Api Ringan) kepada guru dan staff guna untuk penanggulangan kebakaran. Sebelum melakukan simulasi, petugas menjelaskan fungsi alat pemadam secara detail.
Lalu, petugas pun dengan antusias mempraktikkan pemadaman api dengan berbagai metode.
Metode tersebut seperti dengan cara tradisional, pemadaman modern menggunakan APAR dan pemadaman Api pada gas elpiji.
Dengan cara tradisional, guru diajarkan memadamkan api dengan menggunakan goni basah untuk menjinakkan si jago merah !
Lalu, peserta juga berhasil mengarahkan selang ke titik pusat api dan menekan tuas untuk mengeluarkan isi APAR ! Terakhir, menyapu secara rata hingga si jago merah padam !
Tujuan dari simulasi ini yakni agar warga sekolah tidak panik, terampil dan mampu mempraktikkan penanggulangan kebakaran secara benar sesuai aturan yang berlaku.
Api berkobar, jangan panik !