Retreat Hidup Berkesadaran (RHB) pendidik dan tenaga pendidikan Sekolah Ekayana Ehipassiko periode 28-30 September 2022 berlokasi di Pondok Suddhi Bhavana – Cimahi yang merupakan salah satu tempat latihan yang dimiliki oleh Wihara Ekayana Arama.
Retreat Hidup Berkesadaran atau RHB ini merupakan komitmen yang tinggi dari Sekolah Ekayana Ehipassiko bagi seluruh warga sekolah.
Peserta melakukan rangkaian latihan berkesadaran dengan sepenuh hati seperti melakukan meditasi duduk secara tenang, dengan nafas masuk yang teratur “aku merasa sehat”, nafas keluar, “aku merasa nyaman”.

RHB, juga membuat kita melihat sisi kehidupan alam yakni forest bathing. Berjalan secara perlahan di area pepohonan damar, sinar mentari melewati celah-celah ranting, suara kicau burung, udara yang bersih, atau bahkan memeluk pohon untuk merasakan betapa pentingnya alam untuk kehidupan.
Peserta juga melakukan mindful eating, sosialisasi materi mindful, sun salutation dan mindful working secara mendalam sehingga menjadi bagian dalam hidup sesungguhnya.

Diyakini, latihan praktik hidup sadar penuh ini memberikan dampak yang positif bagi peserta dalam kesehariannya dan menjadi budaya baik di Sekolah Ekayana Ehipassiko.